dcsimg

Begomovirus ( Indonesian )

provided by wikipedia ID

Begomovirus (dari bean golden mosaic virus) adalah salah satu marga (genus) virus partikel kembar (virus gemini atau Geminiviridae). Virus tumbuhan dengan DNA cincin berkas tunggal ini bertanggung jawab atas banyak penyakit tumbuhan yang menimbulkan kerugian ekonomi besar, seperti penyakit kuning pada kacang-kacangan (terutama Phaseolus), tomat, dan cabai. Virus ini mudah menyebar karena dibawa oleh lalat putih hama Bemisia tabaci (atau jenis lain) sebagai vektor yang memiliki tanaman inang yang banyak.

 src=
Gejala penyakit kuning cabai akibat Begomovirus

Referensi

  1. ^ Zaim M, Kumar Y, Hallan V, Zaidi AA (2011) Velvet bean severe mosaic virus: a distinct begomovirus species causing severe mosaic in Mucuna pruriens (L.) DC. Virus Genes 43(1):138–146
  2. ^ Zambrano K, Geraud-Pouey F, Chirinos D, Romay G, Marys E (2011) Tomato chlorotic leaf distortion virus, a new bipartite begomovirus infecting Solanum lycopersicum and Capsicum chinense in Venezuela. Arch Virol
license
cc-by-sa-3.0
copyright
Penulis dan editor Wikipedia
original
visit source
partner site
wikipedia ID

Begomovirus: Brief Summary ( Indonesian )

provided by wikipedia ID

Begomovirus (dari bean golden mosaic virus) adalah salah satu marga (genus) virus partikel kembar (virus gemini atau Geminiviridae). Virus tumbuhan dengan DNA cincin berkas tunggal ini bertanggung jawab atas banyak penyakit tumbuhan yang menimbulkan kerugian ekonomi besar, seperti penyakit kuning pada kacang-kacangan (terutama Phaseolus), tomat, dan cabai. Virus ini mudah menyebar karena dibawa oleh lalat putih hama Bemisia tabaci (atau jenis lain) sebagai vektor yang memiliki tanaman inang yang banyak.

 src= Gejala penyakit kuning cabai akibat Begomovirus
license
cc-by-sa-3.0
copyright
Penulis dan editor Wikipedia
original
visit source
partner site
wikipedia ID